Hayoo.. siapa yang suka nglembur sampai malem2 saat main ML ? Bagi kalian yang suka ml pastinya tahu dong dengan hero yang satu ini.
Layla, siapa sih yang nggak kenal dengan hero ini. Layla adalah hero yang pertama kali kalian dapatkan secara gratis ketika bermain Mobile Legends. Mungkin juga beberapa dari kalian ada yang sudah sangat mahir memainkan hero ini
tapi, sepandai-pandainya tupai melompat pasti akan jatuh juga. Tanpa kalian sadari, mungkin kalian juga pernah melakukan kesalahan besar maupun kecil saat memainkan Layla. Ini nih beberapa hal yang kalian harus koreksi dari cara kalian bermain Layla.
1. Mengambil battle spell Retribution
Biasanya, dala duel para pemain kebanyakan mengambil battle spell Retribution karena mereka ingin mendapatkan experience dan gold yang lebih tinggi dibandingkan marksman pada tim musuh. Sebenarnya, hal ini wajar saja dilakukan jika kalian memainkan marksman lainnya.
Tetapi tidak dengan Layla, karena hero ini sangat sangat fragile, disebabkan oleh rendahnya movement speed dan juga kemampuannya untuk kabur dari musuh.
''Ah, bosen kalo ambil Sprint terus! Alternatif yang lain apa dong?”
Nggak selamanya kalian harus mengambil battle spell Sprint, kok. Jika level akun Mobile Legends kalian sudah cukup tinggi, alternatifnya adalah Purify dan Flicker. Purify juga dapat membantu kalian untuk lolos dari beberapa skill stun dandisable seperti skill kedua dari Moskov.
Sedangkan Flicker, tentunya untuk teleportasi jarak dekat, menembus tembok sehingga musuh kalian akan sangat kebingungan.
2. Terlalu menghemat skill hero
Memang sih, dalam bermain pastinya kita takut akan kehabisan mana. Tetapi itu akan berdampak buruk jika kita menghemat secara berlebihan.
Menggunakan skill 1 dan 2 pada jungle monster akan mempercepat kalian dalam farming, apalagi jika kalian tidak mengambil battle spell Retribution, meng-spam skill terhadap jungle monster akan sangat berguna.
Hal ini juga sama dengan menggunakan skill padaminion untuk di last hit. Jadi, jangan terlalu pelit dalam menggunakan skill ya, Sob
3. Menggunakan ultimate hanya untuk killsteal
Poin ketiga ini mungkin adalah hal yang paling menyebalkan bagi gamerssejagad raya, bukan hanya pemain Mobile Legends. Istilah ‘killsteal‘ atau ‘nyampah‘ ini memang tidak asing lagi di telinga kita.
Killsteal ini menjadi lebih menyebalkan lagi ketika seorang pemain Layla menggunakan ultimatenya di akhir teamfight yang kebetulan kelima hero musuh sudah sekarat, dan boom,Savage. Kemudian ia pun dimaki oleh tim nya karena menunggu semua tim nya mati terbunuh, barulah ia menggunakan ultimate.
Ya, meskipun kalian membunuh kelimanya, tetapi bukankah lebih baik jika tim kalian mendapatkan Acetanpa kehilangan suatu apapun?
Nah, di sinilah strategi dan teamwork kalian akan diuji. Menggunakan ultimate di awal teamfight akan membuat support musuh kehilangan HP cukup banyak, sehingga mereka akan berpikir dua kali untuk terjun ke dalam teamfight.
4. Berada di posisi paling depan saat teamfight
Seorang tank berada di depan saat teamfight? Sudah biasa. Seorang marksman berada di depan saat teamfight? Ini baru tidak biasa. Marksman seperti Miya, Moskov, atau Irithel masih bisa dimaklumi karena mereka mempunyaiskill yang memudahkan mereka untuk kabur.
Kalau Layla, pasti sudah mati lebih dulu jika berada di posisi paling depan. Seperti yang sudah dibahas pada poin pertama, Layla ini merupakan hero yang fragiletetapi mematikan, sehingga tim musuh pasti akan selalu menjadikan Layla sebagai incaran pertama.
5. Terlalu lama menjomblo menjungle
Jika banyak orang risih karena terlalu lama menjomblo, berarti kalian juga seharusnya risih ketika terlalu lama menjungle! Mengumpulkan experiencedan gold itu memang seru, tetapi jangan sampai kalian melewatkan berbagai teamfight yang akhirnya membawa tim kalian menuju kekalahan, ya.
Membagi waktu antara jungle, farming di lane, danteamfight adalah sebuah keharusan. Memang sulit sih, tetapi seiring berjalannya waktu kalian juga akan terbiasa.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar